FLOTIM - Dalam rangka persiapan perayaan natal dan tahun baru (Nataru), Partai Golkar Flores Timur (Flotim) akan menyediakan posko pelayanan gratis berupa pelayanan kesehatan dan juga rapid test gratis yang akan dipusatkan di pusat kota yang aktivitas keramaiannya tinggi.
Pelayanan rapid test gratis juga akan dilakukan di setiap gereja yang melakukan ibadat perayaan natal.
Posko pelayanan ini dilakukan oleh Golkar Flotim agar masyarakat yang mengkuti perayaan natal dan tahun baru dalam kondisi batin yang nyaman karena dengan prokes yang ketat.
Ketua Partai Golkar Flotim, Yosep Nani Betan, Selasa (14/12/2021), memastikan DPD II Partai Golkar Flotim akan melakukan pelayanan kesehatan dan rapid test antigen gratis bekerja sama dengan puskesmas dan juga para dokter di Flotim.
“Kami akan menyediakan pelayanan kesehatan gratis dengan membuka posko kesehatan khusus untuk pelayanan tanggal 22 sampai 23 Desember 2021 dan juga pelayanan rapid antigen gratis bagi masyarakat Flotim yang akan melakukan perjalanan dan juga kegiatan khusus di dalam Kabupaten Flotim dan juga kegiatan-kegiatan perayaan natal dan tahun baru, ” jelas Nani Betan, sapaan Yosep Sani Betan.
Menurutnya, pelayanan ini adalah bagian dari upaya bersama mendukung pemerintah dan Gereja dalam aktivitas persiapan perayaan natal 2021 dan tahun baru 2022 sehingga tidak menghasilkan klaster baru Covid 19.
Baca juga:
Polda Bali, Akselerasi Vaksinasi Nasional.
|
“Kita boleh memulai aktivitas dengan normal pelayanan umum dan keagamaan, tapi kita harus selalu tetap waspada dan menjaga untuk tetap memperhatikan prokes dengan ketat, ” tegas mantan Ketua DPRD Flotim ini.
“Tentu ini juga merupakan bagian dari kado natal dari Partai Golkar untuk masyarakat Flotim dalam menjamin kepastian kesehatan untuk tetap berada dalam prokes. Ini juga menjadi tanggung jawab kita bersama dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19 di Flotim, ” imbuhnya.